Update Terbaru KPDI 10 NTB : Perpustakaan Yang Masih Jadul Harus Segera Berbenah (Kepala Perpustakaan Nasional RI)



Naaah... Ini dia gaesss.. kembali Pustakawan Jogja update info terbaru dari arena KPDI (Konferensi Perpustakaan Digital Indonesia) ke-10 di Lombok NTB yg diadakan oleh Perpustakaan Nasional RI ini. Meskipun Pustakawan Jogja belum berkesempatan untuk berpartisipasi di sana, tapi Pustakawan Jogja selalu usahakan untuk mencari-cari informasi terbaru perkembangan KPDI ke-10 ini untuk kemudian Pustakawan Jogja share ke Kang mas dan mbak yu sekalian... Biar kita bisa bersama-sama "mengikuti" jalannya KPDI di sana. 😁
Setelah di artikel sebelumnya (Baca : Suasana Pembukaan KPDI ke-10 di NTB. Jozzz Pokoke Gaesss..!! Lihat Foto-Foto Eksklusifnya Di Sini... ) kita sudah membahas tentang bagaimana riuh dan meriahnya pembukaan KPDI ke-10 ini... Sekarang ini Pustakawan Jogja kembali mendapatkan update terbaru tentang Konferensi Perpustakaan Digital Indonesia (KPDI) ke-10 ini gaesss... 

Kali ini tentang materi yg disampaikan oleh Bapak Muhammad Syarif Bando, Kepala Perpustakaan Nasional RI yg merupakan pembicara inti dari KPDI yang ke-10 ini. Piye yang disampaikan beliau?? Ini dia gaesss... Pustakawan Jogja kutip langsung dari akun FB salah seorang teman yang langsung mengikuti KPDI di sana... Berikut ini ulasannya... (Pustakawan Jogja kutip dari FB Bapak Joko Santoso)
PERPUSTAKAAN GENERASI MILENIAL 

"Paradigma layanan perpustakaan saat ini telah bergeser orientasi ke arah generasi millennial. Millennial adalah nama pendek dari generasi Y, yaitu sebuah generasi gadget. Mereka ini sosok yang haus akan ilmu pengetahuan, tapi juga eksis di sosial media. Paradigma perpustakaan generasi millennial ini dicirikan sebagai pembelajar yang selalu berinteraksi dengan internet di mana pun dan kapan pun ketika membutuhkan informasi. Jadi layanan perpustakaan yang masih "jadul" harus segera berbenah dan harus mampu mengakomodasi perubahan perilaku masyarakat dalam akses informasi."  Muhammad Syarif Bando, Kepala Perpustakaan Nasional RI, sebagai Pembicara Kunci KPDI 10.

Naaah pripun? Semoga bermanfaat yaaaaa... Insyaa Allah jika ada update terbaru lagi, akan Pustakawan Jogja share lagi... 😁

Sumber Foto : FB Bapak Joko Santoso.

Post a Comment

0 Comments